Babinsa Koramil 0607-05/Kecamatan Sukabumi Komsos dan Pemantauan Kamtibmas

Sukabumi, - Babinsa Koramil 0607-05/Kec. Sukabumi Sertu Zaenal Abidin, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) sekaligus Pemantauan Kamtibmas bersama para pemuda yang tengah melaksanakan kegiatan nongkrong malam di wilayah binaan. Kegiatan berlangsung di Kp. Panjalu RT 02/08, Desa Warnasari, Kecamatan Sukabumi, Kabupaten Sukabumi, Minggu, (07 Desember 2025). Dalam kesempatan tersebut, Sertu Zaenal Abidin memberikan arahan kepada para pemuda mengenai pentingnya menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan. “Kami mengimbau para pemuda untuk tetap menjaga sikap saat berkumpul di malam hari, hindari hal-hal yang berpotensi menimbulkan gangguan kamtibmas, serta tetap peduli terhadap keamanan lingkungan sekitar. Peran pemuda sangat penting dalam menjaga kondusivitas wilayah.” Ujarnya. Para pemuda menyambut baik kehadiran Babinsa dan menyatakan siap mendukung upaya menjaga keamanan di lingkungan mereka. Kegiatan Komsos dan pemantauan kamtibmas tersebut berjalan dengan aman, tertib, dan kondusif hingga selesai. (Pen)